BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE KAMI, SELAMAT MEMBACA SEMOGA BERMANFAAT

Prajurit Wing Udara 2 Puspenerbal Sambut Kru Heli HR-3601 Usai Jalani Operasi SAR


TNI AL-Puspenerbal (26/1/2026)|Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal, Letkol Laut (P) Oscar Johanes Novie, memimpin langsung upacara penyambutan kedatangan helikopter AS365 N3+ Dauphin dengan registrasi HR-3601 milik BASARNAS yang dioperasikan personel Skuadron Udara 400 Wing Udara 2 Puspenerbal di Pangkalan Udara TNI AL Juanda, Senin (26/1).

Helikopter tersebut kembali setelah menyelesaikan misi kemanusiaan dalam operasi SAR kecelakaan pesawat ATR 42-500 PK-THT yang terjadi di Makassar. Kedatangan kru helikopter yang terdiri dari Kapten Laut (P) Andromeda, Kapten Laut (P/W) Virnanda, dan Lettu Laut (P) Vicky ini disambut hangat oleh jajaran Perwira Staf, prajurit Wing Udara 2 Puspenerbal, serta Kepala Kantor SAR Surabaya beserta staf terkait.

Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh kru atas keberhasilan misi evakuasi korban pesawat ATR 42-500 PK-THT. Beliau menilai performa kru dalam menjalankan tugas di lapangan sangat luar biasa dan excellent, sehingga proses evakuasi dapat berjalan efektif meski dihadapkan pada tantangan yang berat khususnya medan yang sangat ekstrim.

Dalam kesempatan ini, dilaksanakan pula Ucapan Selamat kepada Air Crew heli AS565 MBe Panther, NC212-200 Aviocar, dan KA-350i King Air yang telah melaksanakan Operasi Penanggulangan Bencana di Aceh dan Sibolga. Keberhasilan berbagai jenis unsur udara tersebut mencerminkan sinergi dan kesiapan operasional yang tinggi dari berbagai skuadron di bawah naungan Wing Udara 2 Puspenerbal.

Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya atas terlaksananya operasi di wilayah Aceh dan Sibolga tersebut dengan sukses dan aman. Beliau menekankan bahwa kolaborasi lintas alutsista, mulai dari helikopter angkut hingga pesawat patroli maritim, merupakan kunci keberhasilan dalam penanganan bencana berskala besar di tanah air.

Seluruh keberhasilan misi ini tidak lepas dari implementasi tagline PASTI (Profesional, Adaptif, Sinergi, Tangguh, dan Inovatif) yang dicanangkan oleh Komandan Puspenerbal Laksda TNI Bayu Alisyahbana. Melalui semangat PASTI, setiap prajurit dituntut untuk bekerja secara profesional dan adaptif di medan sulit, membangun sinergi yang kuat antar instansi seperti BASARNAS, tetap tangguh dalam menjalankan tugas negara, serta inovatif dalam memberikan solusi di setiap operasi udara.

Posting Komentar

0 Komentar